Rutinan Penuh Berkah: PR IPNU IPPNU Ngepeh Gaungkan Syair Cinta Rasul
Pimpinan Ranting (PR) IPNU IPPNU Ngepeh kembali menggelar kegiatan rutin pembacaan Al Barzanji di Mushola Baitul Muttaqin, Desa Ngepeh, Kecamatan Loceret. Pada Ahad (31/08/25) kemarin. Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda rutin yang bertujuan untuk menjaga keistiqomahan para anggota dalam menghidupkan tradisi keislaman serta mempererat tali silaturahmi di antara sesama kader dan pengurus.
Acara yang digelar pada Ahad malam ini dihadiri oleh seluruh pengurus dan anggota PR IPNU IPPNU Ngepeh. Selain itu, turut hadir sejumlah tokoh penting yang memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini, di antaranya Ketua PAC IPNU Loceret, Nizar Satria Arga Papandana, Ketua Syuriah NU Ngepeh Bapak Musthofa, Ketua Muslimat NU Dusun Sumbersari, serta Ketua Fatayat NU dari Sumbersari dan Ngepeh.
Dalam sambutannya, Ketua PAC IPNU Loceret, Nizar Satria Arga Papandana, mengajak seluruh rekan dan rekanita untuk tetap istiqomah dalam mengikuti kegiatan positif semacam ini. Ia juga menghimbau agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu negatif dan tidak ikut serta dalam aksi-aksi demonstrasi yang marak akhir-akhir ini. “Tetaplah jaga kedamaian dan nama baik organisasi. Tugas kita sebagai pelajar adalah menuntut ilmu dan menjadi generasi yang membawa manfaat,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua Syuriah NU Ngepeh, Musthofa, menyampaikan apresiasi atas konsistensi kegiatan keagamaan yang dilakukan oleh PR IPNU IPPNU Ngepeh. Beliau menegaskan bahwa kegiatan yang rutin dan diniatkan untuk kebaikan akan selalu membawa keberkahan bagi semua yang terlibat. “Teruslah berproses dalam kebaikan, karena dari kegiatan kecil yang dilakukan secara istiqomah akan lahir generasi yang hebat dan berakhlak,” ujarnya.
Alhamdulillah, seluruh rangkaian acara berjalan dengan lancar dan penuh kekhidmatan. Harapannya, kegiatan semacam ini tidak hanya menjadi rutinitas semata, tetapi juga menjadi media pembinaan karakter, penguatan spiritual, dan perekat ukhuwah antar anggota IPNU IPPNU.
Semoga ke depan, partisipasi dari para anggota semakin meningkat dan kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi ranting-ranting lain dalam menjaga tradisi dan nilai-nilai ke-NU-an.
Pewarta : Dina Tia Fatikasari






