PR IPNU-IPPNU Klurahan Gelar Lomba MTQ Remaja se-Kabupaten Nganjuk
Pimpinan Ranting (PR) IPNU-IPPNU Klurahan sukses menyelenggarakan Lomba Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) kategori remaja se-Kabupaten Nganjuk pada Rabu, 27 Agustus 2025, bertempat di Pendopo Balai Desa Klurahan.
Kegiatan ini digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-80 Republik Indonesia, sekaligus menumbuhkan generasi muda yang cinta Al-Qur’an dan berakhlakul karimah.
Ketua pelaksana kegiatan, A. Farid Eka Rahmadhani, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh panitia, peserta, serta masyarakat yang telah berpartisipasi dan mendukung kesuksesan acara tersebut.
“Lomba MTQ ini kami adakan sebagai wadah bagi para pelajar yang memiliki bakat di bidang tilawah, sekaligus sebagai sarana untuk meningkatkan kualitas bacaan dan pemahaman Al-Qur’an di kalangan remaja,” ujar Farid.
Kegiatan ini diikuti oleh 37 peserta, terdiri atas 16 peserta putri dan 21 peserta putra yang berasal dari berbagai kecamatan di Kabupaten Nganjuk. Pelaksanaan lomba dibagi menjadi dua sesi, yakni sesi pertama untuk peserta putri pada pukul 13.30 WIB, dan sesi kedua untuk peserta putra pada pukul 19.00 WIB.
Selama kegiatan berlangsung, suasana lomba berjalan lancar dan khidmat. Dukungan dari masyarakat serta kerja sama solid antar panitia menjadi kunci sukses terselenggaranya acara ini.
Melalui kegiatan ini, IPNU-IPPNU Klurahan berharap dapat menumbuhkan kecintaan generasi muda terhadap Al-Qur’an, memperkuat semangat religius di kalangan pelajar, serta melahirkan bibit-bibit unggul qari dan qariah di Kabupaten Nganjuk.






